Sunday, November 23, 2008
|
EKT di Bentar
|
 Minggu tanggal 23 Nopember 2008 tepat pukul 5 pagi rombongan besar peserta EKT SN Leces berangkat menuju pantai Bentar yang terletak 5 KM sebelah timur kota Probolinggo. Disana sudah menunggu anggota lain yang berangkat sendiri maupun bersama dengan keluarga dengan menggunakan kendaraan pribadi masing-masing. Tak kurang 142 orang peserta mengikuti EKT yang kali ini dipimpin langsung oleh Kadep Pelatihan Bp. Subagyo yang baru hadir di Leces jam 1 dini hari, langsung dari Jogja. Gaya oak Subagyo yang lugas dan sering menyindir kualitas anggota SN sehingga diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas latihannya. Tak lupa pak Subagyo memberi oleh-oleh tentang metode pelatihan dan peningkatan kebugaran agar diperoleh kualitas fisik dan ketahanan tubuh yang optimal. Kendati porsi latihan hanya 1/2 dasar dan pengendalian porsi penuh dirasa cukup menguras tenaga, hal ini karena lokasi yang di bibir pantai utara Probolinggo ini cukup terik meski waktu masih menunjukkan pukul 8 pagi. Seperti biasa, pak Subagyo juga memberikan sedikit motivasi kepada anggota SN yang masih tingkat dasar, agar mampu mempertahankan keikutsertaannya dalam berlatih rutin sesuai target pribadi masing-masing. Karena memang khusus untuk tingkat dasar, rentang usia peserta cukup jauh dari 18 tahun hingga 60 tahun. Sebelum ditutup, pak SUbagyo dengan dibantu pelatih daerah yang dikomandani pak Totok Hartono dari Leces serta Pak Imam Hambali dari Probolinggo mengadakan latihan game yang dilaksanakan secara berkelompok kecil maupun kelompok besar.
Alhamdulillah tepat pukul 8.30, seluruh rangkaian acara telah selesai dilaksanakan, kecuali 2 orang peserta yang mengikuti ujian Pengayaan 1. Namun beberapa anggota, masih ingin menikmati permainan di lokasi wisata tersebut. Mumpung masih disini begitu pikir mereka....
Selamat berlatih dengan jurus yang baru...Labels: EKT |
posted by Samsjul Hudha
11:10 PM
|
|
|
|
Wednesday, November 19, 2008
|
EKT terakhir tahun 2008
|
Alhamdulillah setelah cukup lama tidak melaksanakan evaluasi, karena kesibukan Ramadhan, Hari Raya, Pilkada Walikota dan Gubernur, Insya Allah LSP SN - Probolinggo unit Leces akan mengadakan acara yang terakhir kali dilaksanakan pada 11 Mei yang lalu. Untuk EKT kali ini akan dilaksanakan di lapangan tempat wisata Pantai Bentar - Probolinggo, pada hari Minggu tanggal 23 Nopember 2008 jam 05.30.
Meskipun kali ini tidak ada peserta Pra Dasar, Insya Allah acara tetap meriah karena pelaksanaan EKT kali ini sekaligus juga sebagai acara refresing dan try out.
Mudah-mudahan seluruh anggota bisa mengikuti evaluasi tersebut dan mendapatkan kelulusan yang memuaskan.
AmienLabels: EKT |
posted by Samsjul Hudha
8:43 PM
|
|
|
|
|
|
LSP Satria Nusantara Probolinggo |
SEMBUH SEHAT SAUDARA
Sekretariat
d/a PT Kertas Leces - Probolinggo
Hp. : 081-330 618 000
Fax. : 0335-680954
e-MAIL : samhudha@gmail.com |
|
|
Kasih komentar ya... :
|
xanax medication xanax side effects shaking - much do xanax pills cost